luxdomini.net

Berapa Jarak Ideal Berjalan Kaki Setiap Hari untuk Kembali Bugar?

Ilustrasi orang sedang berjalan kaki
Lihat Foto

- Siapa yang tak ingin hidup sehat dan bugar? Semua orang pasti menginginkannya.

Pertanyaannya adalah, berapa jauhkah kita harus berjalan kaki setiap hari untuk mencapai kondisi bugar itu?

Kegiatan sepele ini ternyata menyimpan manfaat besar bagi tubuh kita. Mari kita telusuri lebih dalam.

Mengapa berjalan kaki penting?

Berjalan kaki adalah salah satu bentuk olahraga paling sederhana yang bisa kita lakukan.

Selain mudah diakses dan gratis, berjalan kaki juga memiliki beragam manfaat bagi kesehatan.

Olahraga ini membantu meningkatkan kesehatan jantung, mengurangi risiko penyakit kronis seperti diabetes dan tekanan darah tinggi, serta meningkatkan mood dan kesejahteraan secara keseluruhan.

Baca juga: 8 Tips agar Jalan Kaki Lebih Menyenangkan

Sesuaikan langkah harian

Menemukan berapa lama atau berapa jauh jalan kaki yang tepat setiap hari bukanlah tentang mengikuti anjuran satu ukuran untuk semua. Ini tentang memahami dan menghargai kondisi tubuh kita saat ini dan tujuan kesehatan pribadi masing-masing.

Artinya, setiap orang memiliki kebutuhan berbeda, tergantung hal-hal berikut:

1. Pertimbangan berat badan

Ingat, semakin berat badanmu, semakin banyak kalori yang akan terbakar saat jalan kaki. Jadi, berat badan secara signifikan memengaruhi seberapa banyak kamu perlu berjalan kaki.

2. Mulailah dengan sederhana

Jika kamu baru mengenal jalan kaki, mulailah dengan jarak yang pendek. Secara bertahap, tambah jarak dan kecepatan jalan kaki seiring dengan meningkatnya stamina.

3. Tentukan tujuan 

Apakah kamu berjalan kaki untuk menurunkan berat badan, meningkatkan kesehatan jantung, atau mungkin menjernihkan pikiran? Menetapkan tujuan yang jelas dan bisa dicapai dapat membantu memandu seberapa jauh kamu harus berjalan kaki setiap hari.

4. Pertimbangan diet

Menggabungkan jalan kaki dengan diet seimbang akan meningkatkan manfaatnya. Kombinasi ini dapat menjadi pendorong yang kuat untuk mencapai tujuan kebugaranmu lebih cepat.

Baca juga: 7 Alternatif Jalan Kaki 10.000 Langkah, Ada Lompat Tali

Jarak ideal berjalan kaki setiap hari

Bagi mereka yang baru memulai perjalanan kebugarannya, menargetkan sekitar 10.000 langkah per hari adalah angka dasar yang bagus. Ini berarti sekitar 7 hingga 8 kilometer, membantu kita membakar sekitar 300 hingga 400 kalori setiap hari.

Mencapai target ini dapat menurunkan berat badan sekitar setengah kilogram per minggu, terutama jika dibarengi dengan pola makan yang sehat.

Memasukkan jalan kaki ke dalam jadwal yang sibuk

Dalam kehidupan kita yang serba cepat, mencapai 10.000 langkah setiap hari mungkin tampak menakutkan. Berikut tips untuk menyesuaikan jalan kaki dengan jadwal yang padat:

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat