Aurel Hermansyah Termotivasi Berolahraga gara-gara Kritik Pedas Netizen

JAKARTA, - Artis Aurel Hermansyah mengaku, penampialnnya sempat dihujat netizen di media sosial.
Kritikan pedas terus berdatangan ketika dirinya mengalami kenaikan berat badan yang drastis, setelah melahirkan putri keduanya, Azura Humaira Nur Atta.
Hal itulah yang membulatkan niat Aurel untuk mulai giat berolahraga.
“Kalau mau mulai olahraga harus dikuatkan niatnya dulu. Waktu itu aku niat olahraga karena dihujat, banyak orang bilang aku gendut,” kata Aurel dalam Press Conference Nivea Hijab Run 2025, di On3 Senayan, Jakarta Pusat, Sabtu (1/2/2025).
Baca juga: Rahasia Aurel Hermansyah Berhasil Menurunkan Berat Badan 33 Kg
Ia mengaku, dulunya sempat cuek terhadap penampilan dan gaya hidupnya.
Namun, lama kelamaan ibu dua anak itu jadi termotivasi untuk mengembalikan berat badan idealnya dengan rutin berolahraga dan melakukan diet.
Terlebih ketika melihat banyak orang yang mulai sadar akan kesehatan dan menjadikan olahraga sebagai bagian dari keseharian.
“Awalnya aku sempat cuek sama penampilan, tapi mendengar hujatan itu, aku jadi tergerak buat olahraga dan kurusin badan,” jelas dia.
Lebih lanjut, perempuan 26 tahun itu merasa bersyukur karena sang suami, Atta Halilintar, memberikan dukungan penuh terhadap aktivitas yang ia lakukan.
Berkat komitmen dan niatnya yang kuat, Aurel kini berhasil menurunkan berat badannya sampai 33 kilogram.
“Untungnya suami aku selalu support, ngajakin olahraga juga. Memang tujuan utama olahraga buat kesehatan, tapi bonusnya bisa bikin kurus dan terlihat lebih fit,” pungkas Aurel.
Baca juga: 6 Fakta Penting Gender Reveal Party, Seperti Digelar Aurel dan Atta
Terkini Lainnya
- Resmi Menikah, Intip Gaya Elegan Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon
- Curhat Pasien Cek Kesehatan Gratis, Sebelumnya Tak Pernah Tertarik Periksa Kondisi Kesehatan
- Usia 50 Tahun ke Atas? Ini 9 Olahraga yang Aman dan Menyehatkan
- 3 Tips Memilih Gaun Pengantin untuk Hari Istimewa
- Tren Gaun Pengantin 2025, Gaun Simpel Kembali Populer
- Lansia Bisa Cek Kesehatan Gratis Ulang Tahun mulai 10 Februari, Ada Apa Saja?
- Cek Kesehatan Gratis mulai 10 Februari, Pemeriksaan Kanker untuk Perempuan Tersedia
- 5 Masker Alami untuk Memutihkan Kulit, Mudah Dibuat di Rumah
- Cek Kesehatan Gratis Mulai Hari Ini, Orangtua Bisa Manfaatkan 8 Hal Ini untuk Anak
- 6 Manfaat Masker Tomat untuk Wajah, Mencerahkan hingga Cegah Jerawat
- 3 Tips Mix and Match Tas dan Outfit agar Tetap Stylish
- Konser di Jakarta, Ini 4 Ide OOTD Kasual Joshua Hong SEVENTEEN
- Kompak, Gen Z dan Milenial Utamakan Fungsi Saat Membeli Tas Baru
- 3 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Tas
- 3 Tips Merawat Tas Supaya Awet Bertahun-tahun