Taylor Swift hingga Beyonce, Intip 10 Gaya Selebritis di Grammy Awards 2025

- Ajang penghargaan musik bergengsi Grammy Awards ke-67 digelar di Crypto.com Arena, Los Angeles, pada Minggu (2/2/2025) pukul 20.00 waktu setempat.
Tidak hanya menjadi sorotan karena deretan nominasinya, tetapi penampilan memukau para selebriti di karpet merah juga mencuri perhatian publik.
Berikut rangkum 10 gaya para bintang yang berhasil mencuri perhatian, seperti dilansir beberapa sumber, Senin (3/2/2025).
Baca juga: Gift Bag Grammy 2024 Bernilai Rp 566 Juta, Apa Saja Isinya?
1. Taylor Swift

Taylor Swift tampil anggun dalam balutan mini dress custom dari Vivienne Westwood.
Seperti albumnya yang bertajuk ‘Red’, ia tampil begitu menyala dalam balutan gaun merah dengan glitter yang menyala. Potongan gaunnya pun berhasil menonjolkan siluet klasik yang elegan.
2. Sabrina Carpenter

Pelantun lagu ‘Espresso’ itu memukau dengan gaun backless berwarna baby blue karya JW Anderson.
Gaun Sabrina Carpenter dilengkapi detail bulu yang menambah kesan Hollywood Glam. Ia pun berhasil memenangkan kategori Best Pop Vocal Album di Grammy Awards 2025 lewat albumnya Short n’ Sweet.
3. Lady Gaga

Lady Gaga memilih tampilan gothic yang dramatis, menegaskan reputasinya sebagai ikon fashion yang berani.
Gaya gothic-nya dilengkapi dengan potongan rambut hitam panjangnya, ditambah micro bangs yang edgy.
Baca juga: Tampilan Nyentrik Lady Gaga di Karpet Merah Sekuel Joker
4. Billie Eilish dan Finneas O'Connell

Kakak beradik Billie Eilish dan Finneas O'Connell tampil begitu kompak di red carpet Grammy Awards 2025.
Billie dengan setelan serba hitam dari Prada yang edgy, ditambah dengan topi hitam bak pelukis. Sementara Finneas memilih setelan jas coklat dari Zegna yang elegan.
Terkini Lainnya
- 5 Masker Alami untuk Memutihkan Kulit, Mudah Dibuat di Rumah
- Cek Kesehatan Gratis Mulai Hari Ini, Orangtua Bisa Manfaatkan 8 Hal Ini untuk Anak
- 6 Manfaat Masker Tomat untuk Wajah, Mencerahkan hingga Cegah Jerawat
- 3 Tips Mix and Match Tas dan Outfit agar Tetap Stylish
- Konser di Jakarta, Ini 4 Ide OOTD Kasual Joshua Hong SEVENTEEN
- Kompak, Gen Z dan Milenial Utamakan Fungsi Saat Membeli Tas Baru
- 3 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Tas
- 3 Tips Merawat Tas Supaya Awet Bertahun-tahun
- Bagaimana Cara Mengecek BPOM pada Skincare? Ikuti 3 Cara Ini
- Cerita Diet Elise, Sukses Turun Bobot 36 Kg Tanpa Diet Ketat
- 3 Perbedaan Tren Pernikahan Dulu vs Sekarang, Mana Lebih Menarik
- Seberapa Sering Harus Berlari di Usia 50 Tahun ke Atas?
- Rahasia Amanda Rawles Tampil Percaya Diri Eksolplorasi Warna Makeup
- Gelar Konser di Jakarta, Intip 5 Gaya SEVENTEEN Saat Tampil di Beberapa Negara
- Koleksi Cincin Pernikahan Eksklusif dengan Promo Menarik dari The Palace Jeweler Ada di Bridestory Market 2025