Intip Busana Akad Nikah Rasyid Rajasa dan Tamara Kalla, Pakai Adat Sumatera Selatan

- Putra politikus Hatta Rajasa, Rasyid Rajasa baru saja menikah dengan cucu mantan Wakil Presiden RI Jusuf Kalla, yaitu Tamara Kalla pada Sabtu (1/2/2025).
Pernikahan keduanya pun berlangsung meriah dengan dihadiri berbagai tokoh penting kenegaraan.
Menariknya, pernikahan dua sejoli ini mengusung dua adat Indonesia yang berbeda untuk acara akad dan resepsi pernikahan.
Baca juga: Intip Busana Pernikahan Rio Haryanto dan Athina Papadimitriou yang Sarat Adat Betawi
Memakai baju adat Aesan Paksangko untuk akad nikah

Rasyid dan Tamara memilih untuk menggenakan pakaian adat khas Sumatera Selatan untuk acara akad nikahnya.
Rasyid memang merupakan darah keturunan Palembang, Sumatera Selatan, dari darah sang ayah.
Pemilik Sanggar Nusantara Dot Com Bachtiar Jamaluddin menjelaskan, busana tersebut disebut Aesan Paksangko.
“Kalau yang dipakai Rasyid Rajasa dan Tamara Kalla ini spesifiknya ini lebih ke Aesan Paksangko khas Komering,” kata Bachtiar kepada , Senin (3/2/2025).
Busana adat ini terlihat begitu elegan dengan perpaduan nuansa putih, merah maroon, dan sentuhan keemasan.
Menurutnya, nuansa keemasan jadi ciri khas dari busana adat ini. Selain memberikan kesan yang mewah, emas juga melambangkan Sumatera Selatan sebagai Bumi Emas.
Bahkan, baju adat ini dulunya digunakan oleh para kaum ningrat kerajaan di Sumatera Selatan.
Baca juga: Pakai Adat Jawa Tengah, Intip Busana Pernikahan Nino RAN dan Istri
Tamara pun menggunakan mahkota yang menjulang tinggi dengan dihiasi kembang goyang di bagian kepalanya.
“Dulunya baju ini dipakai oleh kaum raja dan ratu setelah era masuknya Islam di Sumatera Selatan,” jelas dia.
Terkini Lainnya
- Resmi Menikah, Intip Gaya Elegan Angga Yunanda dan Shenina Cinnamon
- Curhat Pasien Cek Kesehatan Gratis, Sebelumnya Tak Pernah Tertarik Periksa Kondisi Kesehatan
- Usia 50 Tahun ke Atas? Ini 9 Olahraga yang Aman dan Menyehatkan
- 3 Tips Memilih Gaun Pengantin untuk Hari Istimewa
- Tren Gaun Pengantin 2025, Gaun Simpel Kembali Populer
- Lansia Bisa Cek Kesehatan Gratis Ulang Tahun mulai 10 Februari, Ada Apa Saja?
- Cek Kesehatan Gratis mulai 10 Februari, Pemeriksaan Kanker untuk Perempuan Tersedia
- 5 Masker Alami untuk Memutihkan Kulit, Mudah Dibuat di Rumah
- Cek Kesehatan Gratis Mulai Hari Ini, Orangtua Bisa Manfaatkan 8 Hal Ini untuk Anak
- 6 Manfaat Masker Tomat untuk Wajah, Mencerahkan hingga Cegah Jerawat
- 3 Tips Mix and Match Tas dan Outfit agar Tetap Stylish
- Konser di Jakarta, Ini 4 Ide OOTD Kasual Joshua Hong SEVENTEEN
- Kompak, Gen Z dan Milenial Utamakan Fungsi Saat Membeli Tas Baru
- 3 Hal yang Harus Diperhatikan Sebelum Membeli Tas
- 3 Tips Merawat Tas Supaya Awet Bertahun-tahun