Jangan Asal Pilih Pompa ASI Berdaya Isap Tinggi, Utamakan Kenyamanan

JAKARTA, – Pompa ASI menjadi alat yang penting untuk membantu kelancaran proses menyusui, terutama bagi ibu bekerja.
Ahli Kesehatan Masyarakat sekaligus Brand Manager MOOIMOM Widya Fadila menjelaskan, masih banyak ibu baru yang keliru dalam memilih alat pompa ASI.
Ia menjelaskan, memilih pompa ASI yang tepat tidak hanya soal daya isap yang kuat, tetapi juga kenyamanan ibu saat menggunakannya.
Baca juga: Winona Willy Sebut Pompa ASI Jadi Investasi Terpenting Selama Masa Menyusui
“Jangan main kuat-kuatan, karena setiap orang itu punya sensitivitas beda-beda. Bukan berarti makin besar dayanya semakin bagus,” kata Widya dalam Grand Opening MOOIMOM Store Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Sabtu (18/1/2025).
Menurutnya, daya isap yang terlalu tinggi justru dapat menimbulkan masalah, seperti lecet pada puting dan ketidaknyamanan saat memompa.
Ketika payudara ibu mengalami luka, hal ini berpotensi menghambat proses menyusui si kecil.
“Belum tentu makin kencang makin bagus, khawatirnya nanti malah bikin lecet. Makanya penting untuk mengutamakan kenyamanan masing-masing,” jelasnya.
Untuk itu, sangat penting menyesuaikan daya isap alat pompa ASI sesuai dengan kenyamanan ibu.
Selain itu, pastikan alat pompa ASI sudah memiliki sertifikat atau izin edar sebagai alat kesehatan, agar terjamin keamanannya.
Sebab, keamanan dan kenyamanan ibu selama proses memompa ASI adalah kunci untuk mendapatkan hasil yang optimal.
“Paling penting kenyamanan ibu, sehingga hasil pompa ASI-nya bisa bagus. Kalau terlalu kencang daya isapnya, khawatirnya ibu enggak nyaman dan melukai area payudaranya,” ujar Widya.
Baca juga: 3 Penyebab Payudara Lecet Saat Menggunakan Pompa ASI
Terkini Lainnya
- Gaya Ikonik Mendiang Kim Sae-ron dan Won Bin dalam "The Man from Nowhere"
- Ronaldo ke Kupang Diajak Aktris Cote de Pablo, Siapa Dia?
- Zodiak Taurus Februari 2025: Karier Bersinar, Keuangan Harus Dikontrol
- 6 Cara Kabur dari Rutinitas Tanpa Harus Bepergian Jauh
- Bulking Saat Puasa, Aman atau Tidak?
- Survei: 62 Persen Orang Merasa Kesepian Meski di Tengah Keramaian
- Seperti Mahalini, Ini Alasan Banyak Orangtua Rahasiakan Wajah Bayinya
- Terapkan Sustainable Fashion, Kami Idea Manfaatkan Sisa Bahan Fesyen
- Remaja Rentan Merasa Kesepian, Ini Alasannya
- Kim Sae Ron Meninggal Dunia, Kenang 9 Gaya Ikoniknya di Film dan Drama
- Kesepian Lebih Sering Dialami Masyarakat Perkotaan, Mitos atau Fakta?
- Gelar "Fan Meeting" di Jakarta, Hwang In Youp Ungkap "Outfit" Andalannya
- Pernah Dialami Kim Sae Ron Sebelum Meninggal, Apa Itu "Culture Cancel"?
- Arti Nama Anak Mahalini dan Rizky Febian, Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian
- Daftar Nama Bayi Seleb Indonesia yang Lahir di Tahun 2025 dan Artinya