Didiet Maulana Ungkap Cara Padu Padan Warna Baju untuk Penampilan Lebih Menarik

JAKARTA, - Desainer sekaligus pendiri IKAT Indonesia, Didiet Maulana, membagikan tips memilih pakaian yang sesuai dengan warna kulit untuk memaksimalkan penampilan.
Menurut Didiet, pemilihan warna yang tepat dapat membantu menonjolkan keunikan setiap individu.
“Tipsnya enggak cuma pakai warna pasaran kayak pastel saja,” kata Didiet dalam wawancara dengan di acara Garis Poetih Raya Festival 2025 di Plaza Indah Mall 3, Jakarta Selatan, Kamis (16/1/2025).
Baca juga: Pakai Warna dan Motif Berani Tanpa Terkesan Norak ala Didiet Maulana
Didiet menjelaskan bahwa mengenakan pakaian yang sesuai dengan warna kulit membuat tampilan lebih personal dan kulit terlihat cerah.
“Mungkin bisa disesuaikan dengan warna kulit kita gitu, jadi memang harus bikin jadi lebih fresh ya kulitnya,” tambahnya.
Bagi perempuan berhijab, Didiet memberikan saran agar perpaduan antara warna hijab dan motif pakaian dilakukan dengan cermat.
Menurutnya, kombinasi yang tepat akan membuat penampilan semakin menarik.
“Untuk teman-teman yang berhijab, nanti si motif tenunnya dipadukan dengan warna hijab yang memang membuat kulitnya itu menjadi semakin glowing,” ungkap lulusan Arsitektur Universitas Parahyangan itu.

Selain pemilihan warna, kenyamanan dan kepercayaan diri menjadi faktor utama dalam memadukan pakaian.
Baca juga: Cara Pakai Kain Batik Jadi Model Celana ala Didiet Maulana
Didiet juga menekankan pentingnya memilih motif tenun khas Indonesia sebagai cara untuk menonjolkan keunikan budaya sekaligus mempercantik tampilan.
“Yang terpenting adalah soal menghargai diri sendiri dan budaya yang kita bawa,” tutup Didiet.
Terkini Lainnya
- Survei: 62 Persen Orang Merasa Kesepian Meski di Tengah Keramaian
- Seperti Mahalini, Ini Alasan Banyak Orangtua Rahasiakan Wajah Bayinya
- Terapkan Sustainable Fashion, Kami Idea Manfaatkan Sisa Bahan Fesyen
- Remaja Rentan Merasa Kesepian, Ini Alasannya
- Kim Sae Ron Meninggal Dunia, Kenang 9 Gaya Ikoniknya di Film dan Drama
- Kesepian Lebih Sering Dialami Masyarakat Perkotaan, Mitos atau Fakta?
- Gelar "Fan Meeting" di Jakarta, Hwang In Youp Ungkap "Outfit" Andalannya
- Pernah Dialami Kim Sae Ron Sebelum Meninggal, Apa Itu "Culture Cancel"?
- Arti Nama Anak Mahalini dan Rizky Febian, Zairee Selina Quinlyn Kareema Febian
- Daftar Nama Bayi Seleb Indonesia yang Lahir di Tahun 2025 dan Artinya
- Ide Model Rambut Butterfly dari 5 Artis K-Pop, Ada Jennie Blackpink
- Model Rambut Butterfly dan Selebritas yang Pernah Mengenakannya
- Siapa Saja 13 Anak Elon Musk? Ini Nama dan Kisahnya
- Di Rumah Tak Selalu Bisa "Me Time"? Ini 8 Cara agar Benar-benar Santai
- Ibu dari Anak Ke-13 Elon Musk Pilih Lindungi Privasi Anaknya, Apakah Ini Langkah Tepat?