Apakah Air Kelapa Bisa Menghilangkan Lemak di Perut?
KOMPAS.com - Banyak yang bertanya-tanya, apakah air kelapa bisa membantu menghilangkan lemak, terutama di area perut.
Menurut ahli gizi dan dietitian Puteri Aisyaffa Aziza, air kelapa memang memiliki banyak manfaat bagi tubuh, terutama karena kandungan elektrolitnya, seperti natrium, yang sangat membantu dalam menjaga keseimbangan cairan tubuh.
“Karena biasanya memang kita kerap dehidrasi ya, apalagi di cuaca yang panas, jadi memang membutuhkan perbantuan elektrolit, salah satunya dari air kelapa,” ujarnya saat diwawancarai , Rabu (8/11/2024).
Baca juga: 6 Manfaat Air Kelapa bagi Ibu Hamil, Termasuk Cegah ISK
Namun, apakah air kelapa dapat secara langsung menghilangkan atau mengikat lemak di tubuh? Hingga saat ini, belum ada penelitian ilmiah yang mendukung klaim bahwa air kelapa bisa mengikat lemak.
“Sampai saat ini, aku belum pernah menemukan jurnal terkait air kelapa yang bisa mengikat lemak,” jelas Puteri.
Menurutnya tidak ada zat yang efektif untuk membakar atau menyingkirkan lemak.
“Enggak ada zat apa pun yang bisa mengikat lemak yang membuat kita auto kurus,” tegas Puteri.
Ia menekankan, satu-satunya cara efektif menghilangkan lemak dari tubuh adalah membakarnya melalui olahraga.
Jadi, jika tujuan utamanya adalah untuk menghilangkan lemak perut, mengandalkan air kelapa saja tidak akan cukup.
“Jadi, kayaknya jangan mengharapkan kelapa ya. Tetap harus olahraga dan mengurangi asupan lemak,” tutup Puteri.
Baca juga: 6 Cara Cepat Menghilangkan Lemak Perut
Terkini Lainnya
- Jangan Sekadar Ikut Tren, Pilih Perawatan Kulit Sesuai Kebutuhan agar Tepat Sasaran
- Tips Cari Perabotan Bebas Zat BPA, Penting untuk Kesehatan Keluarga
- 15 Tanda Pacar Selingkuh Saat LDR, Sering Tak Disadari
- Awas Perabotan Mengandung Zat BPA, Ini Bahayanya bagi Perkembangan Anak
- 8 Sifat Virgo dalam Percintaan, Kritis tapi Penyayang
- 9 Cara agar LDR Tetap Langgeng, Cowok Wajib Tahu
- Ibu Hamil Jangan Sering Pakai Perabotan Plastik, Ini Alasannya
- Marsha Timothy: Tak Ada Kata Terlambat untuk Merawat Kulit
- 3 Tips Intermittent Fasting ala Adrian Maulana, Mulai Secara Bertahap
- "Separate Issue" dalam Film "Finding Nemo"
- Kasus Remaja Bunuh Ayah dan Nenek, Kenali Tanda Awal Skizofrenia pada Remaja
- Marsha Timothy Ungkap Rahasia di Balik Kulit Awet Mudanya
- 5 Model Kacamata yang Sedang Tren, Ada Model Cat Eye
- 3 Jenis Produk Menstruasi dan Cara Menggunakannya, Perempuan Harus Tahu
- 16 Makanan Tinggi Protein untuk Diet Selain Telur, Ada Tempe dan Udang