luxdomini.net

Hati-hati, Membiarkan Bayi Menangis Berdampak Buruk pada Psikologisnya

Ilustrasi bayi menangis.
Lihat Foto

TANGERANG, - Beberapa orang menganggap, membiarkan bayi terus-terusan menangis dapat memperkuat paru-parunya.

Akan tetapi, hal tersebut sebenarnya tidak perlu dilakukan, lantaran dapat memengaruhi psikologisnya.

"Secara psikologis, anak itu merasa ditinggalkan," papar psikolog di Mykidz Clinic Gloria Siagian M.Psi. di Gramedia World BSD, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, beberapa waktu lalu.

Baca juga: Jangan Tunggu Bayi Menangis untuk Beri ASI, Ini Sebabnya

Faktor lain misalnya karena ibu masih merasakan lelahnya melahirkan. Selain tenaga yang terkuras karena proses melahirkan, waktu tidur juga berkurang karena bayi baru lahir terus menangis.

Belum lagi, ibu-ibu yang melahirkan secara caesar masih merasakan sakit, meski proses melahirkan sudah berlalu selama beberapa bulan.

"Emosinya tidak stabil dan bisa memengaruhi anak. Anak menangis, tapi ibunya sudah capek. Akhirnya, anak dicuekin begitu saja, dibiarkan menangis," kata Gloria.

Anak bisa merasa ditinggalkan, karena sebelumnya ia selalu bersama ibu, meski di dalam perut.

Selama berada di dalam perut ibu, anak merasakan kehangatan. Tubuhnya juga seperti diayun setiap kali ibu bergerak.

Kemudian, bayi harus keluar dari perut ibu. Saat keluar, ia hanya bisa menangis sebagai bentuk komunikasi kepada orangtuanya.

Kondisi ini bisa berlanjut berbulan-bulan, sampai anak akhirnya belajar bicara.

"(Saat belum bisa bicara) mau bilang enggak enak, enggak nyaman, lapar, sudah pipis dan pokoknya basah, tapi keluarnya tangisan," Gloria berujar.

"Bayangkan, kalau kita lagi nangis dan merasa lapar, terus dicuekin. Bisa stres dan sedih karena merasa enggak ada yang peduli," imbuh dia.

Baca juga: Jangan Tunggu Bayi Menangis untuk Beri ASI, Ini Sebabnya

Oleh karena itu, ayah dan ibu sebaiknya tidak membiarkan bayi terus menangis. Cobalah untuk menenangkannya.

"Digendong dan dipeluk. Rasanya seperti sedang diayun oleh ayah dan ibunya, (mereka) perlu kedekatan fisik," kata Gloria.

Jangan sungkan minta bantuan

Mengurus anak bukanlah sesuatu yang mudah, terutama ketika mereka masih bayi karena kondisinya sangat rentan.

Untuk itu, ibu jangan pernah sungkan meminta bantuan kepada orang lain, termasuk suami dan orangtua.

"Kalau ada ibu yang bilang dia strong dan mau ngurus semuanya sendiri, jangan. Kalau ada bantuan, dibantu enggak apa-apa," ucap Gloria.

Selain itu, ibu juga harus memiliki waktu istirahat yang cukup, karena menghadapi bayi yang tak kunjung berhenti menangis membutuhkan banyak energi.

Baca juga: 10 Cara Menenangkan Bayi Menangis

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat