luxdomini.net

Amankah Minyak Telon dan Hair Lotion untuk Bayi Baru Lahir?

Ilustrasi bayi menggunakan minyak telon.
Lihat Foto

 

JAKARTA, - Orangtua suka mengenakan minyak telon pada anak-anaknya untuk membuat mereka wangi setelah memandikannya.

Selanjutnya adalah memakaikan hair lotion untuk memastikan rambut si kecil tumbuh dengan sempurna.

Akan tetapi, apakah minyak telon dan hair lotion aman untuk bayi baru lahir?

Apakah minyak telon aman untuk bayi baru lahir?

"Minyak telon, demikian juga hair lotion, sebenarnya boleh diberikan pada bayi baru lahir," ujar Dokter Spesialis Anak di RS Brawijaya Antasari Jakarta dr. Attila Dewanti Poerboyo Sp.A (K) di Kuningan, Jakarta, beberapa waktu lalu.

Baca juga:

Namun, orangtua perlu memastikan apakah mereka memiliki riwayat alergi berat. Sebab, alergi diturunkan oleh orangtua kepada anak.

Jika keduanya atau salah satu memiliki alergi, sebaiknya hindari menggunakan minyak telon dan hair lotion.

"Kalau misalnya bapak dan ibunya tidak ada alergi, langsung saja pakaikan tidak apa-apa," ucap Attila.

Apabila ibu memiliki asma, atau ayah memiliki alergi yang membuat kulitnya gatal-gatal, sebaiknya konsultasikan pada dokter anak.

"Perlu perhatian khusus, walau tidak langsung menjadikan anak alergi. Tapi, kita perlu hati-hati untuk orangtua yang ada riwayat alergi," papar Attila.

Baca juga:

Ketika memakaikan minyak telon dan hair lotion pada anak, gunakan secukupnya untuk sekadar menghadirkan wangi.

Namun, sebelumnya pastikan dulu apakah dua produk itu memang diformulasikan khusus untuk bayi baru lahir atau tidak.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat