Catat, 2 Trik Mengakali Sepatu yang Kebesaran

JAKARTA, - Membeli sepatu secara online melalui menjadi pilihan banyak orang. Selain lebih banyak mendapatkan variasi produk, harga yang murah dengan tambahan promo membuat banyak orang lebih membeli secara online.
Akan tetapi, salah satu kekurangan yang banyak dialami ketika membeli sepatu online yaitu kesalahan pemilihan ukuran. Akibat takut kekecilan, sebagian dari kita mungkin malah membeli sepatu dengan ukuran kebesaran.
Lalu, apakah sepatu yang kebesaran bisa tetap dipakai? Brand Director Footwear Emba, Agam Hanafiah menjelaskan bahwa sepatu yang kebesaran masih bisa digunakan dengan menggunakan beberapa cara alternatif. Catat caranya!
Baca juga: Mencuci Sepatu, Jangan Jemur di Bawah Sinar Matahari Langsung!
Trik mengakali sepatu kebesaran
1. Gunakan kaus kaki yang tebal
Agam mengungkapkan, salah satu solusi alternatif untuk mengatasi sepatu kebesaran yaitu dengan menambahkan kaus kaki.
“Biasanya pembeli itu khawatir sepatunya kekecilan, akhirnya coba upsize ternyata malah kebesaran."
"Sebetulnya ini bisa coba ditambah kaus kaki untuk mengisi kelonggarannya,” kata Agam kepada saat ditemui di Menara Kompas, Jakarta Pusat beberapa waktu lalu.
Pilihlah kaus kaki yang cukup tebal. Selain lebih nyaman digunakan, kaus kaki yang lebih tebal bisa mengisi kelonggaran yang ada di bagian dalam sepatu. Sehingga kamu tetap nyaman saat menggunakannya.
“Bisa pakai kaus kaki yang lebih tebal supaya bantu mengisi volume yang kosong di dalamnya,” ujarnya.
Baca juga: Takut Salah Ukuran Saat Beli Sepatu Online? Begini Cara Menghindarinya
2. Pakai insole tambahan
Bukan cuma menambahkan kaus kaki tebal, alternatif lain untuk mengatasi sepatu yang kebesaran yaitu dengan menambahkan insole.
Saat ini insole tambahan sudah banyak ditemukan di marketplace dan bisa kamu beli untuk membantu mengisi kekosongan volume akibat ukuran sepatu yang kebesaran.
“Kalau menambahkan kaus kaki saja enggak cukup, artinya bisa juga menambah satu insole. Sekarang sudah banyak dan gampang juga cari produk insole tambahan,” kata Agam.
Menurut Agam, menambahkan satu insole sudah sangat mempengaruhi panjang dan juga tinggi dari sepatu. Sehingga sepatu kebesaran kamu bisa lebih nyaman dan pas ketika dipakai sehari-hari.
Pilihan produk-produk seperti insole yang dijual di pasaran pun sudah sangat beragam dan bisa disesuaikan dengan kebutuhan kamu.
“Bahkan ada juga yang bentuknya lem tape yang bisa custom sendiri, kira-kira butuh setebal apa. Jadi itu biasanya buat bantu ganjal bagian belakangnya,” tandasnya.
Terkini Lainnya
- Mimpi Buang Air Besar, Tanda Keberuntungan atau Petaka?
- Apakah Tes MBTI Akurat? Ini Kata Ahli dan Deskripsinya
- Gaya Ikonik Mendiang Kim Sae-ron dan Won Bin dalam "The Man from Nowhere"
- Ronaldo ke Kupang Diajak Aktris Cote de Pablo, Siapa Dia?
- Zodiak Taurus Februari 2025: Karier Bersinar, Keuangan Harus Dikontrol
- 6 Cara Kabur dari Rutinitas Tanpa Harus Bepergian Jauh
- Bulking Saat Puasa, Aman atau Tidak?
- Survei: 62 Persen Orang Merasa Kesepian Meski di Tengah Keramaian
- Seperti Mahalini, Ini Alasan Banyak Orangtua Rahasiakan Wajah Bayinya
- Terapkan Sustainable Fashion, Kami Idea Manfaatkan Sisa Bahan Fesyen
- Remaja Rentan Merasa Kesepian, Ini Alasannya
- Kim Sae Ron Meninggal Dunia, Kenang 9 Gaya Ikoniknya di Film dan Drama
- Kesepian Lebih Sering Dialami Masyarakat Perkotaan, Mitos atau Fakta?
- Gelar "Fan Meeting" di Jakarta, Hwang In Youp Ungkap "Outfit" Andalannya
- Pernah Dialami Kim Sae Ron Sebelum Meninggal, Apa Itu "Culture Cancel"?